Pages

Senin, 05 Desember 2011

Seandainya saya menjadi anggota DPD RI

Menjadi anggota DPD RI tentu saja impian setiap orang, mengapa tidak karena bayangan hidup enak sudah didepan mata, semua fasilitas hidup akan ditanggung oleh pemerintah, tempat tinggal yang mewah, mobil dinas yang mewah serta gaji yang besar sudah pasti didepan mata. Namun terlepas dari itu semua kita memiliki tanggung moral yang sangat besar, dimana aspirasi rakyat yang telah memilih mereka menjadi wakil rakyat di DPP harus disampaikan, jangan mau enaknya saja tetapi apa yang menjadi aspirasi rakyat tidak disampaikan bahkan selama menjabat anggota DPD RI tidak ada sama sekali program yang jalan. Oleh sebab itu sebaiknya sebelum menjadi anggota DPD RI dengarkan dulu aspirasi rakyat, tuangkan dalam program kemudian dijalankan..
Seandainya saya menjadi anggota DPD RI maka program kerja yang akan saya lakukan adalah :
1. Membuat program Ekonomi kerakyatan
Dengan mengadakan kunjungan ke desa desa dan menghidupkan lagi koperasi desa
2. Memihak kepada petani
Dengan memperhatikan produk pertanian yang dihasilkan petani, dan sehingga apa yang mereka harapkan berhasil dan tidak kalah bersaing dengan produk pertanian import.
3. Dalam Dunia pendidikan akan memperhatikan guru guru honor didesa terpencil dengan memberikan tunjangan daerah, sehingga memberi motivasi mereka untuk mengajar dan mengabdikan diri lebih giat lagi dalam mendidik anak bangsa.

4. Terus menggali kemampuan generasi muda dengan terus mengadakan lomba lomba untuk para remaja baik itu dalam bidang IT, sains maupun lainnya.

5. Jika saya anggota DPD RI saya akan menerapkan hidup sederhana dengan menolak semua fasilitas negara. baik itu tempat tinggal maupun mobil dinas.

6. Mendangarkan aspirasi rakyat